Inilah Alasan Kenapa Koper Harus Dibersihkan

travelawan

Inilah Alasan Kenapa Koper Harus Dibersihkan

Koper. Satu barang yang tidak terpisahkan dari sebuah perjalanan juga merupakan salah satu bagian penting agar segala perlengkapan traveling bisa dibawa dengan nyaman. Traveling jauh atau dekat, jika menggunakan koper akan membuat perjalanan jadi lebih mudah karena hanya perlu mendorong atau menariknya.

Namun, seberapa seringkah kamu membersihkan koper tersebut? Jangan cuma suka pakainya aja tapi harus dibarengi dengan rajin membersihkan juga. Karena ketika kamu menyeretnya dijalan, secara tidak langsung kotoran, debu, atau jalanan yang becek bisa merusak koper kesayanganmu lho. Yuk simak 5 alasan kenapa koper harus dibersihkan berikut ini:

Inilah Alasan Kenapa Koper Harus Dibersihkan, Travelawan
via triwivesclub.com
  1. Untuk menjaga koper dari kerusakan

Minyak atau kotoran yang tidak sengaja menempel pada koper bisa menyebabkan kain atau lapisan koper menjadi rusak. Apalagi jika hal ini dibiarkan begitu lama. Bisa-bisa, kotoran yang menempel pada roda koper mengeras dan menyebabkan masalah baru; koper jadi macet dan tidak bisa digunakan lagi, misalnya.

  1. Koper yang tidak dibersihkan menimbulkan bau yang tidak sedap

Saat pulang dari traveling, sebaiknya jangan langsung menyimpan koper tersebut didalam lemari atau membiarkannya begitu saja. Karena sepulang dari traveling, kamu pasti membawa baju kotor, cemilan, dan beberapa perlengkapan lain. Sadar atau tidak, baju kotor dan remahan cemilan yang tertinggal didalam koper bisa menimbulkan bau yang tidak sedap lho.

  1. Selain itu, koper yang tidak dibersihkan bisa menjadi sarang kuman

Kuman senang tinggal ditempat yang kotor. Kalau kamu malas membersihkan koper, bisa jadi kuman tersebut tinggal dengan leluasa di sana. Bisa-bisa koper itu malah bikin penyakit. Kan sayang kalau tidak bisa dipakai lagi.

Karena setiap koper cara membersihkan berbeda-beda, sesuai jenis dan mereknya, kamu harus memperhatikan brosur yang tersimpan didalam koper saat pertama kali membelinya. Biasanya di sana tertera bagaimana cara membersihkan koper tersebut, juga ada masa garansinya. Atau bisa juga dengan menggunakan kain dan deterjen, gosok pelan-pelan bintik-bintik kotor itu, kemudian bilas sampai kering.

Baca juga:   5 Wisata Kuliner yang Wajib Kalau Lagi Liburan ke Solo

Gunakan sikat lembut untuk menghilangkan disekitar roda koper. Kemudian, lap pakai kain untuk mengeringkannya. Jangan sekali-kali menenggelamkan koper ke dalam bak air ya, dan jangan pula menggunakan minyak untuk melumasi ritsleting atau roda. Dua hal ini akan menyebabkan lebih banyak masalah dan membuat kopermu rusak.

Kontributor : Siti Yulianingsih

Also Read

Tags

Leave a Comment