Naik Kereta Cepat Dari Shenzhen ke Guangzhou, China

travelawan

Info dari Mbak Josephine – Kawan pembaca blog travelawan.com

Mas Awan, permisi saya mau bantu memberikan info untuk teman-teman yang punya rencana dari Shenzen mau lanjutkan perjalanan ke Guangzhou. Kalau mau pakai Visa on Arrival (VOA), memang masuknya harus dari Shenzhen (Louhu Port). Minggu kemarin saya baru dari sana dan ternyata bisa, walaupun ada pemeriksaan paspor pas tiba di Guangzhou tapi no problem.

Buat teman-teman yang mau naik bullet train-nya, saya sarankan beli tiket H-1 (sehari sebelumnya), kalau sempat. Karena kalau mendadak, bisa jadi saat penuh seperti di jam sibuk atau akhir minggu, ngga bakal dapat. Dan sekalian aja beli tiketnya untuk PP. Antrian beli tiketnya juga panjang, dan rata-rata penjaga tiketnya ngga ngerti Bahasa Inggris, jadi lebih baik tulis aja tanggal, jam, tujuan serta first atau second class. Harga tiket PP sekitar Rp. 300 ribuan (tiket second class), kalau kelas satu tentu lebih mahal lagi. Untuk tujuan Guangzhou lama perjalanannya sekitar 30-45 menit. Dan jangan sampai lupa, untuk keluar China-nya harus lewat Shenzhen lagi. VOA hanya berlaku 5 hari aja, jadi jangan sampai telat baliknya ke Shenzhen.

Baca juga:   Wisata Singapura, Wajib ke Singapore Botanic Gardens

Also Read

Tags

3 thoughts on “Naik Kereta Cepat Dari Shenzhen ke Guangzhou, China”

  1. haloo…. mau tanya klo masuk ke GZ dari shenzhen apa harus balik dari shenzhen juga? Misalnya mau dri Jkt – Shenzhen – Guangzhou – Xiamen – Jkt bisa kah?

    Reply
    • Halo kak Yenny,

      Karena sudah tidak ada VOA lagi, maka harus buat visa China dari Indonesia. Dan kalo sudah ada visa China bisa terserah mau masuk dan keluar China dari mana aja.

      Salam,
      Awan

      Reply
  2. Permisi mau tanya mbak josephine/ mas awan klo dr shenzhen apakh ada kereta cpt lgs ke beijing? Dari mana?
    Trmksi sblmnya

    Reply

Leave a Comment