Free Wi-Fi di Hong Kong, Akses Wi-Fi Gratis di Tempat Umum
Tidak di semua negara kamu bisa mendapatkan akses Wi-Fi gratis di tempat umum dengan mudah. Biasanya kalau lagi traveling dan kita mengandalkan free Wi-Fi, hanya terbatas saat di hostel tempat menginap dan mungkin beberapa kafe serta restoran yang memberikan fasilitas ini, saat kita singgah untuk makan atau minum.
Untuk soal akses Wi-Fi gratis, Hong Kong termasuk salah satu kota yang juara! Fasilitas ini bisa kita dapatkan di berbagai tempat, sehingga membuat acara traveling kamu jadi lebih mudah dan nyaman. Dimana aja kamu bisa mengakses free Wi-Fi di Hong Kong?
Hong Kong International Airport
Begitu mendarat di bandara internasional Hong Kong ini, kamu sudah bisa langsung terkoneksi dengan Wi-Fi gratis! Tinggal sambungkan koneksinya, dan jangan lupa untuk masuk ke halaman dimana kamu harus klik tombol “Accept and Continue”. Setelah itu kamu bisa dengan bebas menggunakan fasilitas ini. Enaknya Wi-Fi di Hong Kong International Airport adalah kamu bisa gunakan di semua bagian bandara, jadi bukan hanya di area bagian dalam setelah kamu masuk ke imigrasi, seperti di Singapura misalnya. Jadi walau sedang menunggu di area ruang tunggu luar, koneksi Wi-Fi tetap bisa kita gunakan.
Government Wi-Fi (GovWiFi)
Yang satu ini adalah fasilitas Wi-Fi gratis pemerintah Hong Kong. Hotspots-nya tersebar di berbagai penjuru kota, seperti di perpustakaan umum, seperti Tsim Sha Tsui Public Library, Yau Ma Tei Public Library, dan City Hall Public Library. Juga gedung pemerintahan, tempat-tempat wisata dan juga di taman kota. Seperti yang saya lihat di daerah Stanley, di pagar pinggir pantainya terdapat lambang Free Gov Wi-Fi ini. Di mana saja kah kira-kira kamu dapat mengaksesnya? Berikut adalah beberapa lokasi yang dilengkapi fasilitas ini:
– Hong Kong Macau Ferry Terminal
– China Ferry Terminal
– Kowloon Park
– Hong Kong Park
– Statue Square
– Golden Bauhinia Square
– Hong Kong Cultural Centre Piazza/Tsim Sha Tsui Promenade
– Hong Kong Zoological & Botanical Gardens
– The Peak
– Peak Road Garden
– Repulse Bay
– Stanley Waterfront Mart/Promenade
Dan ratusan lokasi lainnya di seputar Hong Kong.
Free MTR Wi-Fi di Stasiun MTR
Penumpang MTR bisa menggunakan fasilitas internet atau Wi-Fi gratis di iCentre yang ada di berbagai stasiun MTR besar di Hong Kong. Untuk satu sesi, kamu bisa mendapatkan koneksi selama 15 menit, dan dalam satu hari bisa mengakses sebanyak 5 kali/sesi per satu perangkat laptop atau gadget. Untuk 5 kali penggunaan per hari ini dihitung dari jam 00:00-23:59.
Saat ini ada 14 stasiun MTR yang menyediakan fasilitas free Wi-Fi, yaitu di Hong Kong Station, Central Station, Wan Chai Station, Causeway Bay Station, Quarry Bay Station, Admiralty Station, Tai Koo Station, Kowloon Tong Station, Kowloon Bay Station, Mong Kok Station, Prince Edward Station, Sham Shui Po Station, Kwai Fong Station dan Tsuen Wan Station.
Info lengkap: mtr.com.hk/eng/getting_around/icentre.html
Wi-Fi Gratis di Berbagai Mall
Di berbagai mal di Hong Kong juga menyediakan fasilitas Wi-Fi gratis yang biasanya bisa digunakan selama 30 menit. Seperti misalnya di IFC Mall (daerah Central), Langham Place (daerah Mong Kok) atau The One (daerah Tsim Sha Tsui). Jangan lupa untuk menanyakan ke customer service-nya, apakah mal yang kamu kunjungi menyediakan fasilitas ini.
Oh ya, Starbucks dan McDonalds biasanya juga menyediakan fasilitas free Wi-Fi untuk durasi waktu 20 menit.
Wi-Fi Gratis di Bus Umum
Free Wi-Fi juga tersedia di beberapa rute Citybus/New World First Bus. Semua rute Cityflyer, yaitu bus-bus yang melayani rute ke bandara (No. A10, A11, A12, A21, A22 dan A29), biasanya dilengkapi fasilitas Wi-Fi gratis. Istilah yang dipakai adalah WeBus. Jadi jika kamu melihat lambang atau informasi WeBus di bus umum yang kamu naiki di Hong Kong, bisa langsung koneksi dengan Wi-Fi.
Itu dia tempat-tempat atau fasilitas umum di Hong Kong, dimana kamu bisa mendapatkan akses Wi-Fi gratis. jadi kalau ke Hong Kong, jangan takut untuk ‘terputus’ dari dunia maya dan aktifitas di social media. selamat menjelajahi Hong Kong!